Kerja Sama Program Studi Kimia dengan PT. Autochem Industry

Yogyakarta, 25 Juli 2024-Program Studi Kimia, FMIPA-UNY memperoleh kunjungan dari PT Autochem Industri, Pt. Autochem Industri merupakan perusahaan yang mengimpor, memproduksi, menjual, dan mendistribusikan pelumas untuk otomotif dan produk perawatan kendaraan. Kantor pusat perusahaan ini berada di Jatiluwung, Tangerang, Banten. Bapak Robby sebagai team leader dari PT, Autochem Industri menyatakan bahwa setelah melihat fasilitas laboratorium di lingkungan Departemen Pendidikan Kimia, beliau sangat optimis adanya peluang bagi perusahaannya untuk bisa kerja sama dalam bidang riset pengembangan produk dan analisis. Selain itu, salah satu alumni Program Studi Kimia UNY telah menjadi bagain dari staff di PT, Autochem Industri dan dinilai dapar bekerja dengan baik. Acara ini dihadiri oleh Prof. Dr. Dadan Rosana-Dekan FMIPA UNY, Dr. Retno Arianingrum-Ketua Departemen Pendidikan Kimia, Erfan Priyambodo, M.Si.-Sekretaris Departemen Pendidikan Kimia dan Ketua Kelompok Bidang Keahlian di Lingkungan Departemen Pendidikan Kimia serta para dosen dan mahasiswa Program Studi Kimia. Dekan Fakultas MIPA-UNY, Prof, Dadan Rosana, M.Si. mengawali dan sekaligus membuka acara kunjungan dan diskusi ini. Beliau memberikan pesan agar kunjungan ini dapat menghasilkan kerja sama antara Program Studi Kimia dengan PT. Autochem Industri dalam bidang Tridarma Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian. Acara dilanjutkan dengan diskusi yang dimoderatori oleh Ketua Departemen Pendidikan Kimia-Dr. Retno Arianingrum. Dalam diskusi yang berjalan kurang lebih 2 jam mengahsilkan beberapa kesepakatan kerja sama dalam bidang Pendidikan dan Penelitian. Adapun kerja sama dalam bidang pendidikan yaitu kegiatan magang dan Praktik Kerja Lapangan (PKL) bagi mahasiswa Program Studi Kimia yang merupakan bagian dari salah satu mata kuliah wajib. Sementara itu, kerja sama di bidang penelitian yaitu para peneliti di Program Studi Kimia (Dosen) akan memulai penelitian kerja sama industri. Prof, Dr. Sri Handayani selaku ketua KBK bidang Kimia Organik memberikan tanggapan positif terhadap adanya kerja sama riset tersebut. Prof. Dr. Eli Rohaeti selakau Koordinator Program Studi S3 Pendidikan Kimia yang sekaligus sebagai pakar polimer akan siap untuk melakukan riset kerja sama industri ini terutama dalam bidang polimer. Dr. Retno Arianingrum juga menyambut positif adanya kesempatan emas ini. Hal ini tentunya dapat mendukung para dosen di lingkungan Departemen Pendidikan Kimia agar dapat menghasilkan produk riset yang dapat dimanfaatkan oleh industri dan masyarakat. Dalam menyambut kesempatan emas ini, Program Studi Kimia UNY kedepannya akan melakukan agenda kunjungan industri ke PT Autochem Industri yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah untuk melihat, menganalisis dan mengakaji permasalahan yang ada di PT. Autochem Industri yang kemudian akan dilanjutkan dengan melakukan penelitian dan dapat diperoleh produk riset yang dapat memberikan solusi yang efektif. Sebagai output kegiatan kunjungan ini, telah dibuat dan ditanda tangani perjanjian kerja sama antara PT. Autochem Industri dengan Program Studi Kimia, FMIPA-UNY. Dokumen tersebut menjadi bukti keseriusan kerja sama yang akan dijalani oleh kedua belah pihak.